Setelah membahas pentingnya branding di artikel sebelumnya, di artikel ini kita akan membahas strategi menentukan nama brand yang bakal membuat produk kita cepat dikenal calon pembeli potensial kita. Menentukan nama sebuah brand tentunya bukan sembarangan memilih nama, apalagi jika kita berharap brand tersebut akan bertahan dan berkembang untuk jangka waktu yang cukup lama.

Beberapa kriteria yang perlu kita perhatikan dalam penentuan nama brand adalah:

  1. Mudah diingat
  2. Mewakili kelas produk
  3. Mendukung logo atau tagline
  4. Mengarahkan pada asosiasi yang ingin dibangun
  5. Berbeda dari yang lain
  6. Aman secara hukum

 

Mudah Diingat

Sebuah brand harus mudah diingat oleh pelanggan. Hal ini tentunya terkait dengan brand awareness. Semakin mudah suatu brand diingat, semakin tinggi probabilitas menjadi top of mind di benak pelanggan. Beberapa strategi agar suatu brand mudah diingat:

  • Terdiri dari satu hingga dua kata
  • Bersifat umum
  • Tidak melibatkan istilah asing
  • Tidak banyak melibatkan huruf konsonan yang sulit diucapkan

Mewakili Kelas Produk

Tiap pasar yang dituju oleh suatu produk tentunya memiliki karakteristik dan gaya hidup tertentu, baik itu produk kelas low-end, kelas menengah maupun kelas premium. Pemilihan brand tentunya harus mewakili gaya hidup masing-masing kelas yang dituju. Kesalahan dalam menentukan brand untuk kelas pasar tertentu akan menjadikan target pasar yang dituju menjauhi brand itu.

Contoh paling sederhana bisa kita lihat pada beberapa brand rokok. Ada brand rokok yang memang menggambarkan target pasar kelas premium, ada pula brand rokok yang memang menyasar target pasar low-end.

Mendukung Logo Atau Tagline

Brand haruslah selaras dengan logo atau tagline yang digunakan dalam keseluruhan proses komunikasi pemasaran.

Mengarahkan Pada Asosiasi Yang Ingin Dibangun

Citra Ayu, misalnya, tentu sangat sesuai untuk digunakan sebagai brand tempat perawatan kecantikan, rias pengantin atau kosmetik karena memang mencitrakan asosiasi yang ingin dibangun tentang kecantikan. Atau, Prima Rasa yang bisa diasosiasikan pada kenikmatan masakan dan cocok digunakan sebagai brand rumah makan atau restoran.

Setiap brand harus bisa menggiring benak calon pembeli untuk mendapatkan gambaran dari produk yang akan dibelinya.

Berbeda Dari Yang Lain

Salah satu fungsi brand adalah sebagai pembeda (diferensiasi) dari produk sejenis di kelasnya. Untuk itu, usahakan brand kita berbeda dari brand lain yang sudah ada. Kemiripan dengan brand yang sudah ada akan membuat calon pembeli dan pelanggan kita bingung dan salah dalam mengidentifikasi produk kita.

Aman Secara Hukum

Salah satu aspek yang perlu dipertimbangkan jika kita berharap brand kita akan menjadi besar dan terkenal di masa depan adalah keamanan secara hukum. Maksudnya, brand kita belum digunakan oleh orang lain dan masih bisa dilegalkan sebagai brand milik kita.

Tips Memilih Brand Yang Efektif

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Social media & sharing icons powered by UltimatelySocial
Instagram